bungokab.go.id - Sebagai muslim yang taat dan diberi rezki lebih oleh Allah, Bupati Bungo tidak pernah lupa dengan tugas dan kewajibannya, untuk menyisihkan rezeki nya ke anak Yatim & Piatu di malam 10 Muharram 1440H, Tahun 2018 Masehi.
Salah satunya kegiatan yang hampir selalu beliau lakukan pada moment-moment hari besar Islam adalah, menyantuni ratusan anak yatim. Seperti pada malam tadi Selasa (18/09).
Bupati Bungo,SP,ME berbagi rezeki dengan anak-anak yatim dan dhuafa’ di Wisma Alisudin Rumah Dinas Bupati Bungo.
Ratusan anak yatim yang ada terlihat bahagian mendapatkan santunan tunai dari Bupati Bungo.
Selain berbagi rezeki dengan anak yatim, Bupati Bungo beserta tamu undangan juga mendengarkan Tausiah dari ustadz Sanusi.
Sementara Dalam sambutan Bupati "mengajak masyarakat untuk menghayati makna hijrah, salah satunya ialah persaudaraan kaum muhajirin dan ansor.
“Jadi kita juga harus mencontoh dan meneguhkan persaudaraan sesama kita, sesama anak bangsa, dan sesama manusia,” ujar H.Mashuri.SP.ME.
Terakhir Bupati berpesan dan memohon dukungan serta doa restu dari Anak-Anak Yatim, Supaya Saya beserta istri, dan Wabup beserta istri diberikan kesehatan",tutupnya
: tanpa label