Minggu 04122022

Gubernur Jambi bersama Pemerintah Kabupaten Bungo sholat subuh berjamaah di masjid Istiqomah (Masjid Raya), Kecamatan Pasar Muara Bungo


Hadir dalam sholat subuh berjamaah tersebut, Bupati Bungo H.Mashuri.SP.ME, Wakil Bupati Bungo H.Safrudin Dwi Aprianto.,S.Pd, Sekda Bungo Drs.Mursidi.,MM, Staf ahli Gubernur kepala OPD pemprov Jambi, staf ahli Bupati, asisten, kepala OPD, para Kabag, camat para kepala sekolah SMA/SMK, ketua BAZNAS provinsi Jambi,serta tokoh masyarakat.


Dalam kesempatan tersebut Bupati Bungo H.Mashuri.SP.ME dalam sambutannya mengucapkan,ribuan terimakasih kepada Bapak Gubernur Jambi Dr.H.Al-haris yang telah meluangkan waktunya untuk melaksanakan sholat subuh berjamaah di mesjid Istiqomah (Mesjid Raya), Kecamatan Pasar Muara Bungo ini.


"Terimakasih Bapak Gubernur Jambi yang telah mau menyempatkan diri untuk melaksanakan sholat subuh berjamaah di Kabupaten Bungo,"Ujar Bupati.


Sholat subuh berjamaah ini merupakan program rutin Pemkab Bungo, dimana selama 2 tahun kami tidak bisa melaksanakan sholat subuh berjamaah dan tatap muka antara satu dengan yang lainnya di karenakan adanya wabah covid-19 yang sama-sama dirasakan.


"Sejak saya menjabat sebagai Bupati Bungo bersama Pak Wabup, sholat subuh secara berjamaah dari mesjid satu ke mesjid yang lainnya menjadi agenda rutin Pemkab Bungo, namun pada tahun 2020 dan 2021 sholat subuh secara berjamaah ini terhenti, dikarenakan adanya wabah covid-19 yang telah melanda SE dunia,"Kata Bupati H.Mashuri.


Bupati menambahkan didalam sambutannya, nanti di akhir agenda kita hari ini, pak gubernur akan membantu untuk membangun atau merenovasi beberapa mesjid dan pondok pesantren yang ada di Kabupaten Bungo ini diantaranya madjid lb niur 100 jt, masjid MDTA AS Syifa ( Dusun Lingga Kuamang) sebesar Rp.50 juta., Pondok pesantren Nurul Mustofa sebesar Rp.140 juta,Ponpes Babul Mu'arif ( Dusun Timbolasi), sebesar Rp.109 juta, mesjid Nurul falah sebesar Rp.50jt, dan Mesjid Baitussalam Kelurahan Bungo Taman Agung. 


"Kami semua mengucapakan terimakasih kepada Bapak Gubernur Jambi yang telah mau ikut membantu/menyumbangkan pembangunan atau merenovasi ponpes dan mesjid yang ada di kabupaten Bungo, semoga bantuan ini ada manfaatnya bagi santri dan pengurus ponpes dan mesjid,"Ucap Bupati.



Sementara itu Gubernur Jambi Dr.H.Al-Haris dalam sambutannya mengatakan, tentu pada pagi hari ini, kami sengaja datang ke Kabupaten Bungo untuk melaksanakan sholat subuh berjamaah anatar Pemprov Jambi dengan Pemkab Kabupaten Bungo.


"Untuk menangkal kenakalan remaja yang di alami oleh siswa SMA dan SMK kita sampai hari ini, bahkan siswa-siswi kita ada yang ikut -ikutan salam balap liar, merokok serta ada sebagian yang sudah berani mengkonsumsi inek atau narkotika, tentu kami berharap minta peran dari orang tua untuk mengawasi anak-anak kita ini yang sedang masa puber -pubernya."Kata Gubernur.


Selain itu juga kami sudah berdiskusi bersama dengan Kemenag Provinsi Jambi dan juga Baznas beberapa hari yang lalu,bahwasanya dari Pemprov jambi akan membantu beberapa Pondok pesantren dan mesjid yang ada di Kabupaten Bungo dengan jumlah yang berbeda-beda sesuai dengan kondisi dan bangunan saat ini


"Kami beberapa hari yang lalu sudah menyepakati untuk menyalurkan dan telah menyepakati bantuan pemprov Jambi untuk pondok pesantren dan mesjid yang ada di dalam kabupaten Bungo, mudah-mudahan bisa bermanfaat bagi kita semua,"Ucap Dr.Alharis. *(eq)*

: tanpa label

Share this Pos