Kamis 13042023
Menyambut Hari Raya IdulFitri 1444H.2023 M. Dinas ketahanan pangan bersama Pemerintah Kabupaten Bungo menggelar Bazar Subsidi Harga pangan murah yang bertempat di Wisma Alisudin Rumah Dinas Bupati Bungo
Tampak hadir pada acara tersebut Unsur Forkopimda, staf ahli Bupati, asisten, kepala OPD, ketua TP PKK, dan para Kabag.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bungo Sofyan Ma'as dalam sambutannya mengatakan, "Alhamdulillah pada acara gelar pangan murah kali ini situasi aman terkendali, kegiatan ini merupakan kegiatan membantu masyarakat untuk memperoleh sembako murah dengan harga terjangkau” ujar Sofyan Ma'as.
Bazar Subsidi harga pangan murah ini dilakukan untuk membantu masyarakat mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau, selain minyak goreng telah tersedia juga Beras Premium, dan Beras Medium, Cabai Merah Kriting, Bawang merah,bawang Putih, Telur ayam, Gula Pasir dan Tepung terigu.
Apalagi menjelang hari raya Idul Fitri 1444H tentu para ibu-ibu mencari harga yang murah dan mutu nya terjamin, tidak lagi berbondong-bondong mengantri untuk mendapatkan barang tersebut.
.
“Pangan Murah ini sengaja digelar untuk memenuhi kebutuan masyarakat dengan harga yang terjangkau terutama minyak goreng yang semakin hari semakin di cari oleh Ibu-ibu apalagi untuk membuat sejenis makanan dalam menyambut Hari Raya IdulFitri 1444H.,"Kata Sofyan Ma'as.
.
Selain itu juga bahan-bahan disini tentu yang berkualitas untuk membantu masyarakat menengah kebawah agar mendapatkan kebutuhan pangan dengan harga yang terbilang murah tentunya jauh dibanding harga dengan ada di pasar.
"Adapun kami dari Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bungo menyalurkan 500 paket subsidi harga bahan sembako diantaranya : Beras 5kg, Gula pasir 2kg, Minya sayur 2kg, dan tepung terigu 2kg. Semua harga pangan tersebut harga nominalnya Rp.150.000 sedangkan masyarakat cukup membayar seharga Rp.100.000 saja,"Katanya
Selain itu juga kegiatan ini membantu Pemerintah Daerah dalam upaya melakukan inovasi dan terobosan -terobosan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan ini terus kita adakan secara berkesinambungan,"Ucap Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bungo Sofyan Ma'as,S.P.M.Si.
Kegiatan tersebut diselingi dengan pemberian Bantuan berupa uang tunai sebesar Rp.5.000.000 kepada korban Bencana korban kebakaran beberapa waktu yang lalu di Kabupaten Bungo
Di tempat yang sama Bupati Bungo H.Mashuri.SP.ME dalam sambutannya mengucapkan, Mengawali sambutan ini, izinkan saya
atas nama Pemerintah Kabupaten Bungo,mengucapkan selamat Menjalankan Ibadah Puasa dan Ibadah-
ibadah Lain di Bulan Ramadhan Tahun
1444 H/2023 M kepada kita semua, Umat Islam, yang menjalankannya Semoga semua bentuk ibadah yang
kita tunaikan di Bulan Ramadhan ini
mendapatkan ganjaran (reward) berupa
pahala yang berlipat ganda dari Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa.
Di samping itu, kita tentu berharap
agar Bulan Ramadhan ini dapat semakin
melatih kepekaan dan kepedulian sosial
yang lebih tinggi kepada sesama Umat
Islam lainnya seperti fakir miskin, yatim-
piatu, gelandangan, pengemis, dan anak-
anak terlantar/kurang beruntung lainnya.
Hadirin sekalian yang Berbahagia,
Perkembangan ekonomi di Kabupaten
Bungo selama 3 bulan terakhir cenderung
stabil, meskipun angka inflasi/deflasi kita naik-turun menunjukkan trend
(fluktuatif).
Di Bulan Januari kita mengalami inflasi sebesar 0,77% dan di Bulan Februari inflasi kita 0,16%, namun data terakhir (Maret 2023) justru memperlihatkan bahwa Kabupaten Bungo mengalami deflasi sebesar 0,12%.
Berdasarkan data tersebut, tampak kehidupan secara perekonomian masyarakat mulai kembali menggeliat. Kondisi ini tentu harus kita syukuri, karena dengan aktifitas ekonomi yang terus menggeliat, setahap demi setahap, kita memiliki modal yang kuat untuk terus melanjutkan pembangunan.
Dalam rangka mempertahankan
kehidupan ekonomi masyarakat yang
bertumbuh itu, senantiasa kita
memerlukan sebanyak mungkin kegiatan
(arena) yang memberi peluang kepada masyarakat untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari.
Hal ini harus terus kita upayakan agar
masyarakat dapat menikmati keberhasilan dari kinerja pemerintah daerah beserta pemangku kepentingan mitra segenap (stakeholder) pembangunan, yang menjadi
Kegiatan Bazar Sembako Murah
Bulan Ramadhan Tahun 1444 H/2023
M yang kita laksanakan hari ini, sudah
barang tentu merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari upaya kita bersama untuk menjaga daya beli masyarakat, sekaligus membantu ekonomi masyarakat yang dalam penyediaan kebutuhan pokok dan penting sehari-hari.
Menjelang datangnya Hari Raya
Idul Fitri 1444 H, dipastikan bahwa
kebutuhan masyarakat akan semakin
meningkat, sehingga diperlukan
tersedianya Bahan Pokok dan Penting
(Bapokting) dalam jumlah yang memadai
dan harga yang terjangkau.
Melalui kegiatan Bazar Sembako
Murah Bulan Ramadhan Tahun 1444H./2023 M.
Hari ini, saya mengajak kepada kita semua, khususnya organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang tergabung dalam Tim Pengendalian
Inflasi Daerah (TPID), untuk bekerja
keras guna memastikan kebutuhan pokok
tidak hanya tersedia masyarakat,
stoknya, akan tetapi juga terjangkau harganya.
Bangkitnya perekonomian masyarakat pasca Pandemi COVID-19 tidak dapat dibebankan kepada pemerintah daerah semata. Oleh sebab itu, diperlukan seluruh dukungan (support) masyarakat, termasuk dukungan dari Para
Pedagang Kaki Lima (PKL), Para Distributor, Pelaku Usaha Mikro Kecil
dan Menengah (UMKM),
Ekonomi Kreatif, dan berbagai Pelaku Usaha lainnya. *(eq)*
: tanpa label