Sabtu 01062024
Dalam rangka memperingati hari lahir Pancasila tahun 2024, Pemerintah Daerah Kabupaten Bungo menggelar upacara lahirnya Pancasila, di lapangan upacara Kantor Bupati Bungo,
Hadir pada kesempatan itu Bupati Bungo H.Mashuri.S.P.M.E, Kapolres Bungo AKBP Singgih Hermawan, Dandim 0416 Bute atau yang mewakili, Kejaksaan Negeri Bungo, Sekda Bungo, Kepala OPD, para Kabag, Camat, serta Mahasiswa/Mahasiswi dan siswa-siswi.
Dalam pelaksanaan itu, Kapolres Bungo AKBP Singgih Hermawan bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) dirinya menyampaikan amanat dari Bupati Bungo H.Mashuri.S.P.M.E yang berbunyi, Hari ini tanggal 1 Juni 2024 kita memperingati hari lahir Pancasila hari, ketika Bung Karno sebagai proklamator kemerdekaan bapak pendiri bangsa, pertama kali memperkenalkan Pancasila melalui pidatonya Pada tahun 1945 di depan sidang badan usaha-usaha persiapan kemerdekaan Pancasila, hari lahir Pancasila 1 Juni tahun 2024 mengambil tema" Pancasila jiwa pemersatu bangsa menuju Indonesia emas 2045". Tema Ini mengandung maksud bahwa Pancasila menyatukan kita dengan segala perbedaan suku, agama, budaya dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun Indonesia emas yang maju mandiri dan berdaulat.
Patut kita syukuri sebagai sebuah bangsa yang majemuk Pancasila dan nilai-nilai yang dikandungnya menjadi bintang yang memandu kehidupan bangsa, agar sesuai dengan cita-cita pendirian negara. Keberadaan Pancasila merupakan anugerah ritual yang maha esa untuk bangsa Indonesia di dalam Pancasila terkandung nilai-nilai luhur yang menjunjung tinggi nilai-nilai inklusivitas toleransi dan gotong royong keberagaman yang ada merupakan berkat dan dilanjut dalam cerita nasional bhinneka tunggal Ika.
Dalam momentum ini saya mengajak di manapun berada untuk mau membangun memberikan nilai-nilai Pancasila ke dalam setiap aspek kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara.
Meja statis Pancasila terbukti mampu mempersatukan kita dalam menghadapi beragam gelombang tantangan dan ujian sejarah, sehingga sampai dengan Saat ini Indonesia tetap berdiri kokoh dan tangguh sebagai bangsa yang besar, sedangkan sebagai alat start dinamis Pancasila merupakan bintang penuntun yang membawa Indonesia pada gerbang kemajuan dan kemakmuran di era globalisasi teknologi dan informasi sekarang ini. Pancasila harus senantiasa kita jiwai dan pedoman ini agar menjadi ideologi yang bekerja yang dirasakan dan manfaatnya oleh seluruh tumpah darah Indonesia. Selain regulasi Pancasila semangat Pancasila kita juga perlu keteladanan yang tercermin dari etika integritas dan karakter para pemimpin dan rakyat Indonesia dengan semangat Pancasila kuat Saya yakin seluruh tantangan yang akan dihadapi bangsa Indonesia akan dapat diatasi.,"Ucapnya.
Sementara itu pada kesempatan itu Bupati Bungo H.Mashuri.S.P,M.E juga menyampaikan, Peringatan Hari Lahir Pancasila adalah momen bersejarah yang harus kita peringati dengan khidmat dan penuh makna. Saya berharap masing-masing OPD yang terlibat dalam persiapan upacara dapat menjalankan perannya masing-masing” ujar Bupati.
Kemudian ia menambahkan kita patut bersyukur negara kita saat ini dalam keadaan aman tenang damai terkendali, tentu ini berkat dari Pancasila yang telah digagas oleh para pendahulu kita.
"Bupati berharap kepada generasi muda tetap mengamalkan Pancasila ini dalam pedoman kita berkehidupan berbangsa dan negara di Republik Indonesia.,"tutupnya. *(eq)*
: tanpa label