JAKARTA -- Menyambut lebaran, Sriwijaya Air memberikan pilihan baru untuk rute penerbangan baru yaitu Surabaya -Sampit (Kalimantan Tengah) PP dan Jakarta - Muara Bungo (Jambi) PP.
Dua rute penerbangan tersebut akan dialayani mulai tanggal 3 Juli 2016, dengan menggunakan pesawat Boeing 737-500 berkapasitas 120 seats, yang terdiri dari 8 seats kelas Executive dan 112 seats kelas Ekonomi.
Senior Manager Corporate Communications Sriwijaya Air Group Agus Soedjono mengatakan, dua rute penerbangan ini akan menjadi daya tarik pelanggan sehubungan dengan kemudahan akses transportasi udara, yang selama ini menuju Sampit ditempuh melalui Banjarmasin, sedangkan Muara Bungo via Jambi.
"Pelanggan bisa memiliki akses langsung bila menuju ke Sampit dan Muara Bungo," ungkapnya saat buka bersama di Ancol, Jakarta Utara, Selasa (28/6).
Ia melanjutkan, penerbangan Jakarta-Muara Bungo PP akan dilayani empat kali dalam sepekan yakni Selasa, Kamis, Jumat dan Minggu. Sedangkan untuk rute Surabaya-Sampit PP akan dilayani satu kali setiap hari.
Untuk jadwal penerbangan rute Jakarta-Muara Bungo PP yakni pesawat berangkat dari Bandara Soekarno Hatta pukul 14.10 WIB, tiba di Bandara Muara Bungo pukul 15.20 WIB. Untuk rute sebaliknya, pesawat berangkat dari Bandara Muara Bungo pukul 15.50 WIB dan tiba kembali di Bandara Soekarno Hatta pukul 17.00 WIB.
Sedangkan jadwal penerbangan Surabaya-Sampit PP yaitu pesawat berangkat dari Bandara Juanda pukul 14.20 WIB, tiba di Bandara H Asan Sampit pukul 15.25 WIB.
Dan untuk rute penerbangan sebaliknya yaitu berangkat dari Bandara H Asan Sampit pukul 15.55 WIB dan tiba kembali di Bandara Juanda pukul 17.00 WIB.
Sumber: http://m.republika.co.id/berita/ekonomi/korporasi/16/06/28/o9he9e368-sriwijaya-air-buka-rute-sampit-dan-muara-bungo
: tanpa label